Merlianda Paramestianti, 2020.21.1589 (2023) EDUKASI PENGGUNAAN OBAT RUTIN DALAM MENINGKATKAN PENGETAHUAN PADA PASIEN HIPERTIROID DI PUSKESMAS PAYO SELINCAH KOTA JAMBI. Diploma thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Garuda Putih.
01 COVER.docx
Download (141kB)
ABSTRAK.docx
Download (19kB)
KATA PENGANTAR.docx
Download (19kB)
DAFTAR ISI.docx
Download (21kB)
BAB I.docx
Restricted to Repository staff only
Download (22kB)
BAB II.docx
Restricted to Repository staff only
Download (40kB)
BAB III.docx
Restricted to Repository staff only
Download (28kB)
BAB IV.docx
Restricted to Repository staff only
Download (40kB)
BAB V.docx
Restricted to Repository staff only
Download (26kB)
DAPUS.docx
Restricted to Repository staff only
Download (24kB)
Abstract
ABSTRAK
Pendahuluan : Data epidemiologi hipertiroid menunjukkan prevalensi sebesar 0‒8% di kawasan Eropa dan 1‒3% di Amerika Serikat. Prevalensi dari hipertiroid adalah sekitar 20 per 1000 perempuan dan 2 per 1000 laki-laki (termasuk kasus yang sebelumnya pemah dirawat). Hipertiroid dapat menimbulkan komplikasi yang berbahaya, yaitu krisis tiroid atau thyroid storm. Kurangnya pemberian edukasi kepada masyarakat mengenai hipertiroid dapat menjadikan rendahnya kewaspadaan seseorang terhadap kondisi kesehatannya, meningkatkan jumlah morbiditas dan mortalitas, memunculkan perilaku yang buruk dan kurangnya kepatuhan masyarakat yang sehingga meningkatkan risiko pada orang yang belum terkena hipertiroid.
Tujuan : Untuk mengetahui gambaran edukasi penggunaan obat rutin dalam meningkatkan pengetahuan pada pasien hipertiroid di Puskesmas Payo Selincah Kota Jambi tahun 2023.
Metode : Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan metode studi kasus subjek penelitian ini berjumlah 2 orang pasien hipertiroid di Puskesmas Payo Selincah Kota Jambi, pengumpulan menggunakan lembar kuesioner, dan penelitian telah dilaksanakan pada tanggal 25 s/d 27 Mei tahun 2023.
Hasil : Dapat disimpulkan bahwa Ny. H sebelum diberikan edukasi memiliki pengetahuan kurang baik (40) dan setelah diberikan edukasi memiliki pengetahuan cukup (60) tentang penggunaan obat rutin hipertiroid. Sedangkan Ny. N sebelum diberikan edukasi memiliki pengetahuan kurang baik (50) dan setelah diberikan edukasi memiliki pengetahuan baik (80) tentang penggunaan obat rutin hipertiroid.
Saran : Diharapkan dapat menjadi sumber informasi yang cukup jelas dan dapat diterapkan sebaik mungkin pada pasien hipertiroid di kehidupan sehari-hari.
Kata Kunci : Penggunaan Obat Rutin, Pengetahuan, Hipertiroid
Daftar Pustaka : 16 (2013-2022)
ABSTRACT
Introduction : Epidemiological data of hyperthyroidism show a prevalence of 0‒8% in Europe and 1‒3% in the United States. The prevalence of hyperthyroidism is approximately 20 per 1000 women and 2 per 1000 men (including previously treated cases). Hyperthyroidism can cause dangerous complications, namely thyroid crisis or thyroid storm. Lack of providing education to the public about hyperthyroidism can lead to low awareness of a person's health conditions, increase the amount of morbidity and mortality, lead to bad behavior and lack of public compliance which increases the risk for people who have not been exposed to hyperthyroidism.
Objective: To find out an educational description of the use of routine drugs in increasing knowledge in hyperthyroid patients at the Payo Selincah Health Center, Jambi City in 2023.
Methods: This research is a descriptive study with a case study method, the subjects of this study were 2 hyperthyroid patients at the Payo Selincah Health Center, Jambi City, the collection used a questionnaire sheet, and the research was carried out on May 25 to 27, 2023.
Results: It can be concluded that Mrs. H before being given education had poor knowledge (40) and after being given education had sufficient knowledge (60) about routine use of hyperthyroid drugs. Meanwhile Mrs. N before being given education had poor knowledge (50) and after being given education had good knowledge (80) about routine use of hyperthyroid drugs.
Suggestion: It is hoped that this can be a source of information that is clear enough and can be applied as best as possible to hyperthyroid patients in everyday life.
Keywords : Routine Drug Use, Knowledge, Hyperthyroidism
Bibliography : 16 (2013-2022)
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | STIKES Garuda Putih > D-3 Keperawatan |
Depositing User: | SIP Fitri Suciati |
Date Deposited: | 16 Jan 2024 08:39 |
Last Modified: | 16 Jan 2024 08:39 |
URI: | http://repository.stikes-garudaputih.ac.id/id/eprint/164 |